BA”A, ROTE NNDAO, FaktahukumNTT.com – 16 Juni 2023
Dewan Pengurus Daerah Serikat Media Siber Indonesia (DPD SMSI) Kabupaten Rote Ndao setelah sukses mengelar Turnamen Futsal Putri 2022 lalu. Kini kembali menggelar Turnamen Futsal bertajuk Pers Rote Ndao Cup 2023 yang lebih bergensi untuk kategori lokal putri dan open putra dengan total hadiah Rp. 111,5 juta.
Turnamen Futsal Pers Rote Ndao Cup 2023 ini digelar dalam rangka memperingati 1 tahun berdirinya DPD SMSI di Kabupaten Rote Ndao yang jatuh pada 14 Juli 2023
Selain itu pula dalam rangka turut memeriahkan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 78
DPD SMSI Rote Ndao ingin buktikan bahwa pers tidak hanya menulis berita tetapi turut mengembangkan olahraga khususnya futsal di Kabupaten Rote Ndao. Demikian dikatakan Ketua DPD SMSI Rote Ndao, Francklin M. Johanes saat ditemui Sekretariat DPD SMSI Rote Ndao, dibilangan Perum Resident Lekunik-Ba’a, Rote Ndao. Rabu,14/06/2023

Dikatakan pula bahwa Turnamen Futsal Pers Rote Ndao Cup memberikan kesempatan bagi masyarakat Rote Ndao dan sekitarnya untuk mengembangkan bakat dan kemampuan dalam olahraga futsal.
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.