Hal ini dibuktikan dengan tingginya animo anak anak dan remaja NTT yang mengikuti kompetisi pemilihan Putri Anak dan Putri Remaja tahun 2021 dan 2023.

Kegiatan ini merupakan kerjasama Yayasan Putri Anak dan Putri Remaja NTT, Derry Dahlan Foundation dan Yayasan Murua Gemilang dengan ketua yayasannya, Petrus Fransiskus Keso Losor S.Pd.

Disela sela kegiatan pemilihan Putri Anak dan Putri Remaja NTT 2023, Fasty Feka menerima penghargaan sebagai Regional Direktur Putri Anak dan Remaja termuda se-Indonesia dengan menerima piagam penghargaan dari Yayasan Murua Gemilang dan DD Foundation serta uang tunai sebesar 35 juta rupiah.

Fasty Feka yang dikonfirmasi media Minggu 14 Mei 2023 malam mengaku bersyukur atas pertolongan Tuhan Yesus dan penyertaan Bunda Maria Ia telah mendapatkan penghargaan sebagai Region Direktur (RD) termuda se-Indonesia.

Ucapan terima kasih juga Ia sampaikan kepada orang tuanya, pemerintah daerah Provinsi NTT khususnya Dekranasda NTT, Polda NTT (Direktorat Lalu lintas Polda NTT), para sponsor serta teman teman panitia yang telah memberikan supportnya sehingga kegiatan ini dapat berjalan dan sukses.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.