Menurutnya, profesi jurnalis bukan profesi yang mudah karena memiliki tanggung jawab yang tinggi dalam menyajikan informasi yang akurat kredibel dan terpercaya karena itu pihaknya sangat menghormati kerja jurnalis terutama yang mengabdikan dirinya untuk menjadi jurnalis. “Kami sangat menghormati semua yang mengabdikan diri untuk menjadi jurnalis” ucap Stefanus.

“Tentunya profesi jurnalis bukan profesi yang mudah. Setiap langkah penuh tantangan. Tidak semua orang memilih jalan ini. Hanya sedikit orang. Oleh karena itu dalam sejarahnya jurnalis sangat dipercaya oleh publik terutama suara-suara kaum tak bersuara. Voice of the voiceless” Ungkapnya.

Lebih lanjut kata Stefanus, “Jurnalis Membela yang kecil dan berpihak pada yang tertindas. Wartawan selalu berdiri di sisi korban. Itulah media massa juga disebut sebagai pilar keempat demokrasi”.

“Selamat Merayakan Hari Kebesaran Saudara-Saudaraku. Teruslah bersuara untuk kebenaran dari ruang-ruang sunyi sekalipun”.

“Merdeka!!!

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.