Sementara itu, Camat Tanawawo, Jhon Oriwis, dalam sambutannya, menjelaskan bahwa kehadiran SMPN 48 Gaikiu merupakan warisan berharga bagi anak cucu di masa depan.
Dia mengimbau agar sekolah ini dijaga dan dirawat dengan baik, dan menekankan pentingnya semangat pengabdian para guru meskipun infrastruktur jalan di daerah tersebut masih belum memadai.
Ketua Panitia Penyerahan SK Pendirian Operasional, Randis, menyampaikan bahwa pendirian SMP Negeri di Gaikiu adalah langkah krusial untuk memenuhi kebutuhan pendidikan masyarakat di Desa Bu Utara.
“Hari ini permintaan masyarakat untuk pendekatan akses pendidikan terwujud dengan diserahkannya SK Izin operasional,” katanya.
Acara penyerahan SK ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk anggota DPRD Kabupaten Sikka, Anton Bata, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Germanus Goleng, S.Sos, Pastor Paroki Bu Nuaria, para kepala sekolah SD, panitia pendirian SMPN 48 Gaikiu, pejabat kepala desa, Linmas, tokoh adat, serta masyarakat Desa Bu Utara, Kecamatan Tanawawo.
Dengan berdirinya SMPN 48 Gaikiu, diharapkan anak-anak di Desa Bu Utara dan sekitarnya dapat mengakses pendidikan yang lebih baik dan meraih masa depan yang cerah.
Penjabat Bupati Sikka, Adrianus Firminus Parera, berkomitmen untuk terus mendukung dan memajukan pendidikan di Kabupaten Sikka demi kesejahteraan masyarakat.
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.